Selasa, 29 Maret 2011

CARPE DIEM !

Gaudeamus igiturIuvenes dum sumus. Post iucundam iuventutem Post molestam senectutem Nos habebit humus.

(Let us rejoice, therefore, While we are young. After a pleasant youth After a troubling old age The earth will have us.)

Ubi sunt qui ante nosIn mundo fuere? Vadite ad superos Transite in inferos Hos si vis videre.

(Where are they who, before us, Were in the world? Go to the heavens Cross over into hell If you wish to see them.)

Vita nostra brevis est Brevi finietur. Venit mors velociter Rapit nos atrociter Nemini parcetur.

(Our life is briefSoon it will end. Death comes quickly Snatches us cruelly To nobody shall it be spared.)

Vivat academia!

Vivat membrum quodlibet; Semper sint in flore.

( long live the academy;Long live each student; For ever may they flourish!)

Ini adalah potongan lirik sebuah lagu yang berjudul "Gaudeamus Igitur" sebuah lagu dalam bahasa latin. Silahkan dinikmati liriknya.

Dulu ada sebuah zaman peralihan ketika orang-orang menjadi bingung beberapa abad yang lalu. Dua pesan lamahidup bercampur di dalam masyarakat itu.

Satunya adalah "memento mori", sebuah ucapan yang di waktu yang jauh lebih awal diberikan untuk orang-orang yang berjasa dalam perang yang artinya kurang lebih "ingatlah suatu hari kau akan mati". Kalimat yang kedua adalah "carpe diem", maknanya kurang lebih "jadikan hari ini milikmu". Di zaman kebingungan itu orang -orang yang lebih memilih kata memento mori jadi motto hidupnya, melewatkan waktu mereka untuk hal-hal yang relijius sementara yang bermotto carpe diem melewatkan waktunya dengan bersenang-senang.

Walau ada makna yang mereka berikan pada zaman itu terhadap dua kalimat tadi tapi kita bisa memaknainya dengan berbeda. Kita bisa memaknai memento mori sebagai pedoman bahwa suatu hari kita akan mati. Cukup sampai disitu. Kita berbuat kebaikan dalam masa hidup kita bukan karena kita takut akan kematian tetapi hanya karena memang sudah demikianlah seharusnya.

Kalimat kedua jauh lebih penting artinya. carpe diem! jadikan hari ini milikmu. Mari kita nikmati setiap ilmu yang kita sukai, menikmati bacaan-bacaan yang menarik, menikmati persahabatan kita dengan teman-teman kita, menikmati saat-saat bermain dan tertawa.

Nikmati masa muda kita!

Selamat ulang tahun adekku!

(untuk Nuan & Ucu yang skarang 17 tahun, dan Ade Dede yang sekarang 15 tahun)

Untuk yang merasa tua sekarang ini, aku ingat lagu (yang walaupun makna keseluruhannya tak kupahami dengan jelas), judulnya "Forever Young"( oleh Alphavillle)

Setidaknya sebagian liriknya ini saja sudah menarik

"So many adventures couldn't happen today, so many songs we've forgot to play, so many dreams swinging out of the blue, we let them come true!

Forever young! i want to be forever young!"

Dan kalimat yang menarik yang dulu seorang teman memberitahukan artinya

"Lawan dari hidup bukanlah mati tapi menjadi tua"

Selamat menjadi muda! Hajar terus!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan posting komentar teman-teman...
Hormatku
JIMMI RANTEALANG